Buku berjudul “Antara Cinta dan Cemburu” yang ke-2 ini disusun sebagai wadah untuk mengembangkan minat, bakat, dan keterampilan menulis puisi oleh guru. Puisi yang hadir dalam buku ini merupakan hasil dari proses belajar, berimajinasi, dan berlatih yang lakukan guru secara berkelanjutan.
Isi puisi merupakan gambaran perjalanan hidup manusia yang rindu tuhan-Nya, rindu kekasih hati, rindu keadilan, dan rindu pengalaman berkesan. Selain itu juga menggambarkan rasa cemburu terhadap kondisi moral yang semakin memburuk, cemburu dengan ketidakadilan manusia, cemburu dengan kemaksiatan yang terjadi di mana-mana, dan fenomena sosial lainnya.
Isi puisi juga menggambarkan peristiwa atau kejadian nyata sehari-hari yang terjadi pada diri penulis. Ajakan-ajakan untuk berbuat kebaikan dan mengingatkan pada hal-hal positif muncul di dalam puisi. Selamat berliterasi, ikut menjelajah, ikut merasakan, dan menikmati setiap tulisan di dalam antologi puisi ini.