Buku Pendidikan Agama Kristen di Tengah Arus Zaman mengupas berbagai tantangan dan peluang dalam menghidupi iman Kristen melalui Pendidikan Agama Kristen (PAK) di tengah dinamika zaman yang terus berubah. Di era pluralisme, digitalisasi, dan pergeseran nilai-nilai tradisional, PAK harus tampil relevan, kontekstual, dan mampu memberikan jawaban bagi generasi masa kini.
Topik-topik utama dalam buku ini mencakup:
- Implementasi PAK bagi Orang Kristen yang Hidup di Lingkungan Pluralisme. Membahas peran PAK dalam membangun harmoni tanpa kehilangan identitas iman di tengah masyarakat yang beragam.
- Integritas dan Spiritualitas Guru PAK di Era TikTok: Sebuah Telaah Etis. Mengupas tantangan etika dan spiritualitas guru dalam menghadapi pengaruh media sosial serta bagaimana tetap menjadi teladan iman bagi peserta didik.
- PAK sebagai Sarana Pengembangan Kepemimpinan Servant Leadership. Menyoroti bagaimana PAK dapat melahirkan pemimpin yang melayani dengan rendah hati dan berlandaskan nilai-nilai Kristiani.
- Strategi Pembelajaran PAK dalam Konteks Sekolah Berpola Asrama. Memberikan panduan praktis untuk menyelenggarakan pembelajaran PAK yang efektif di lingkungan pendidikan asrama.
Melalui analisis teologis, pedagogis, dan kontekstual, buku ini menawarkan wawasan mendalam untuk menjawab kebutuhan zaman, sekaligus memperkuat fondasi iman generasi Kristen. Ditujukan bagi pendidik Kristen, pemimpin gereja, serta siapa saja yang terlibat dalam dunia PAK, buku ini menjadi inspirasi untuk mempersiapkan generasi yang mampu berdampak sebagai terang dan garam di tengah derasnya arus zaman.