Pendidikan Islam di Indonesia telah mengalami dinamika perkembangan yang sangat kompleks, terutama dalam menjawab tantangan zaman yang terus berubah. Modernisasi menjadi keniscayaan yang tidak terhindarkan, termasuk dalam lingkup madrasah sebagai lembaga pendidikan Islam. Buku berjudul Transformasi Pendidikan Islam: Jejak K.H. Mas Abdurrahman Dalam Dunia Madrasah ini hadir sebagai upaya intelektual untuk mengkaji peran dan pemikiran seorang tokoh penting, K.H. Mas Abdurrahman, yang telah berkontribusi besar dalam meletakkan fondasi modernisasi pendidikan Islam melalui organisasi Mathla’ul Anwar. Dengan latar belakang sosial, politik, dan keagamaan di Banten pada awal abad ke-20, tokoh ini menunjukkan bagaimana integrasi nilai-nilai keagamaan dan pembaruan pendidikan dapat berjalan seiring.
Buku ini tidak hanya berangkat dari dorongan akademik, melainkan juga dari keprihatinan terhadap orientasi pendidikan Islam yang kerap kali terjebak dalam dikotomi antara ilmu agama dan ilmu umum. Pemikiran K.H. Mas Abdurrahman menawarkan sebuah pendekatan integral dan agamis yang tetap relevan hingga hari ini, terutama dalam upaya membangun sistem pendidikan yang menjawab kebutuhan dunia dan akhirat. Dengan menggunakan pendekatan historis, filosofis, sosiologis, dan teologis,buku ni mencoba menggali substansi dari pemikiran dan praksis pendidikan yang diterapkan di lingkungan madrasah Mathla’ul Anwar.