Buku ini mengulas secara mendalam kondisi terkini industri hasil hutan di Indonesia, khususnya terkait kebijakan luas penampang kayu olahan dalam ekspor produk industri kehutanan. Dengan pendekatan berbasis data, buku ini menjelaskan dinamika produksi dan ekspor kayu, kebijakan yang telah diterapkan, serta tantangan dan peluang yang dihadapi sektor kehutanan nasional.
Buku ini menggambarkan kontribusi sektor kehutanan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) masih rendah, meskipun Indonesia memiliki kawasan hutan yang luas. Salah satu penyebabnya adalah dominasi hasil hutan kayu dalam pemanfaatan hutan, tetapi pemasarannya kurang optimal. Flkutuasi perdagangan ekspor produk kayu akibat dinamika pasar global, perubahan kebijakan, dan persaingan dengan negara lain dibahas sebagai faktor keberhasilan kinerja industri dan ekspor hasil hutan. Rekomendasi kebijakan untuk mendorong pertumbuhan sektor kehutanan diungkapkan.
Buku ini sangat relevan bagi pemangku kepentingan di industri kehutanan, termasuk pelaku usaha, pembuat kebijakan, dan akademisi yang ingin memahami arah pengembangan sektor kehutanan Indonesia dalam menghadapi tantangan global.